Mungkin karena kegalauan hati menutupinya. Ditambah, terbitnya karya baru ini juga belum bisa menghapus mendung.
Tak apa.
Yang penting di luar sana akan tersenyum membaca karya yang sudah kutulis dan kupikirkan kali ini.
Buku ke 2
Genre masih horor. Tapi kali ini dibalut Thriller.
Entah apa yang mendorong saya menulis ini. Balas Dendam yang pasti.
Jadi ... sambutlah sebentar lagi buku kedua saya ....
Bleeding survivor
dan ini untuk teaser nya ....
1. Ini bukan cerita tentang seorang wanita yang sedang mengalami menstruasi lalu kehabisan tampon.
2. Ini cerita tentang korban bully.
3. Pernah dibully sampai berdarah? Saya pernah.
4. Apa yang saya lakukan? Saya hanya menyimpan dendam.
5. Saya tidak bisa melakukan apa-apa. Membela diri adalah hal yang sulit dilakukan.
6. Lalu apa yang saya harapkan? Saya hanya ingin mereka mati. Hanya mati.
7. Biarkan saya berdarah di sini tapi mereka semua mati. Itu impas.
8. Nama saya Peter. Korban bully terakhir yang selamat di sekolah busuk ini.
Bagaimana menurut Anda sekalian yang mampir di blog ini?
Bila tertarik ... silakan cek toko buku terdekat.
Ciao!
Jacob Julian
Sepotong yang bagus, membuat saya juga ingin membacanya. Nice!
BalasHapus